Sabtu, 04 Agustus 2012

Ketika kejujuran dipertanyakan ?


Kotak Buku
Sign di Kotak Buku
Ilustrasi Pompong
          Ketika rasa kepercayaan sudah mulai hilang, maka kejujuran dipertanyakan ?
itulah yang menjadi penggerak untuk kita ( Team Pustaka Hydron ), untuk menumbuhkan nilai kejujuran.

        Kegiatan " Landing Box In Pompong ", sebagai bukti bahwa nilai kejujuran masih ada, yaitu kegiatan peminjaman buku dengan cara pelayanan sendiri, para peminjam buku mengambil sendiri buku yang ada di kotak buku yang telah disediakan oleh Team Pustaka Hydron, kegiatan peminjaman ini hanya untuk baca ditempat ( di Pompong ).

      Hal ini bermula ketika Team Pustaka Hydron melihat aktifitas rutin yang mungkin untuk sebagian orang bisa dikatakan menjemukan, yaitu ketika para PNS dan beberapa penumpang lainnya yang berangkat dan pulang dengan menggunakan jasa Pompong ( sebutan sebuah perahu di daerah sekitar ) yang lama perjalanan 1 - 1,5 jam, dari sebuah Kota Kabupaten Anambas di Pulau Tarempa ke Desa Tebang yang berada di Pulau Palmatak.


      Ada yang sekedar tiduran untuk melepas lelah ketika mereka pulang bekerja, ada yang sibuk mengutak - atik HP, ada yang ngobrol sama teman...ada pula beberapa yang hanya terdiam, dan entah apa yang ada dipikiran mereka, mungkin ada beberapa yang menerawang dengan tatapan kosong.

     Dengan menguji tingkat kejujuran, dan sekaligus menumbuhkan minat baca, diwaktu perjalanan yang menjenuhkan di Pompong, maka Team Pustaka Hydron sengaja menitipkan Kotak berisi beberapa koleksi buku kepada Nahkoda Pompong PNS Tebang - Tarempa ( Pak Heri ).

       Pada hari Rabu, 27 Juli 2012, Team Pustaka Hydron menitipkan 11 koleksi buku dengan berbagai klas ( pembagian jenis buku:misal buku Agama, Ilmu Terapan, Ilmu Sosial, dll ), dan pada hari Senin, 30 Juli 2012, Team Pustaka Hydron berencana untuk mengganti koleksi buku yang mungkin telah terbaca oleh beberapa penumpang Pompong, dari 11 koleksi yang telah ada, semua kembali ( masih didalam kotak ), dan kita tambah menjadi 15 koleksi buku di minggu berikutnya, tampak beberapa koleksi buku telah terbaca, dapat dilihat dari beberapa halaman yang terdapat bekas lipatan, dan Team Pustaka Hydron juga sempat ngobrol dengan ABK Pompong tentang keberadaan kotak buku ini, ABK menyambut baik dan melihat beberapa dari pemumpang memang asyik membaca koleksi buku yang ada di kotak yang telah disediakan Team Pustaka Hydron.

Ada beberapa kalimat ajakan untuk membaca ( sign ) ditempel pada Kotak Buku, dan kalimat nasihat untuk bersikap jujur...sehingga secara nggak langsung setiap kali penumpang Pompong hendak membuka kotak untuk membaca buku, maka secara nggak sadar mereka telah membaca itu...semoga kita tetap menjujung nilai kejujuran dimanapun kita berada...salam literasi


3 komentar:

  1. Semoga Anambas Memiliki Generasi Yang Lebih Baik, Buku Adalah Gudang Ilmu, Membaca Adalah Kuncinya, Sebanyak Apapun Koleksi Buku Yang Ada kalau tak ade minat yang besar untuk membacenye tak jadi juge, hal ini menjadi tugas kite besame untuk menumbuhkan minat bace dikalangan anak2 di sekitar kite, dimulai dari hal-hal kecil.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul sekali, membaca akan membuka cakrawala pengetahuan...dengan ilmu kita bisa...terima kasih atas dukungannya...salam kenal dari admin

      Hapus
  2. Okey, siap bro...kita majukan masyarakat indonesia...bersama sama
    dengan membaca...

    BalasHapus